HOME SINEAS KABAR



     

THE BABADOOK

Hantu Baru Meneror Janda Frustrasi dan Anaknya
Produksi: Causeway Films
Sutradara: Jennifer Kent
Para Pemain: Essie Davis, Noah Wieseman, Daniel Henshall, Hayley McElhinney, Barbara West
Durasi: 94 Menit
Mulai Tayang: 3 September 2014
Blitz only

oleh: Yan Widjaya

TUJUH tahun setelah kematian suami, akibat kecelakaan saat mengantarnya ke Rumah Sakit Bersalin untuk melahirkan Samuel, sampai kini Amelia masih berduka. Ia tinggal berdua dengan Sam yang tumbuh menjadi bocah berwatak agak aneh. Untuk nafkahnya, Amelia bekerja sebagai perawat perempuan-perempuan tua di Panti Jompo.

Sam selalu merasa ada momok bersembunyi dalam kamarnya hingga menyiapkan senjata untuk melawan makhluk tak kasat mata itu. Akibatnya di sekolah, ia bertengkar dengan anak lain hingga Amelia dianjurkan mencari pengawas. Saking tersinggung Amelia mengeluarkan Sam dari sekolahnya untuk dipindahkan ke tempat lain.

Suatu malam Sam minta ibunya menuturkan isi sebuah buku bersampul merah. Inilah awal petaka, karena buku itu justru mengundang Mr Babadook, momok yang ditakuti Sam! Anehnya kendati sudah dirobek-robek dan dibuang, buku itu kembali lagi setelah ditambal. Penasaran Amelia membakarnya, tapi ia mendapat telepon misterius dari Mr Babadook. Pengaduannya ke polisi malah ditertawakan, mungkinkah perempuan frustrasi ini mulai tak waras? Siapa sebenarnya Mr Babadook yang diberi makan sebaskom cacing tanah ini?

Gaya bercerita sutradara Jennifer Kent memang merambat pelan tapi tensi ketegangan terus meningkat dan mengikat karena bikin penonton bertanya-tanya, misteri apa yang akan terjadi dan terungkap?

Bujet film Australia Selatan ini luar biasa murah, bahkan untuk ukuran Indonesia, hanya $ 30.071 (tak sampai Rp 330 juta, bandingkan dengan bujet standar film horor Indonesia yang berkisar mendekati Rp 1 M). Itu pun dikumpulkan dari iuran yayasan Kickstarted. Hakekatnya memang The Babaadok merupakan ulang buat atau pengembangan dari film pendek Monster (2005) kreasi Kent sendiri.

Kenapa bisa semurah ini? Tentu saja karena sebagian besar lokasi syuting hanya dalam sebuah rumah sederhana, sedangkan pemainnya pun minimalis hanya dua; Essie Davis (44) sebagai sang ibu, dan Noah Wiseman (6) memerani si anak. Davis sudah berpengalaman ikut mendukung The Matrix 2 dan 3, sedangkan Wiseman baru sekali main film pendek The Gift (2013). Toh The Babaadok mendapat kehormatan ditayangkan dalam Sundance Festival Film International 2014 serta meraih pujian. Mungkin karena orang Amerika yang hanya mengenal monster-monster klasik seperti Dracula, Werewolf, Mumi, Frankenstein, dan ingin variasi baru. Itu sebabnya sosok wanita berambut panjang Sadako (The Ring) atau si bocah bermuka pucat Toshio (Ju-On) jadi idola baru film horor. Sekarang ditambah Mr Babadook yang bayangannya bagai sosok seorang bertopi tinggi berjas hujan dan bergigi taring semua.

Sebagai seorang yang melahap segala film, penulis merasa bersyukur oleh kehadiran jaringan bioskop Blitz yang secara rutin menayangkan film-film di luar produksi mainstream Hollywood. Memang hanya di sini kita bisa menonton film-film terbaru produksi India, Korea, Jepang, Hong Kong, Jerman, dan negeri-negeri lain, termasuk sekarang Australia, yang langka di jaringan sineplek 21. Sayang sampai sekarang kendati sudah berusia 8 tahun Blitz baru memiliki 11 bioskop, ditambah minim promosi hingga banyak masyarakat belum tahu film-film apa yang tengah tayang! *** YaWi.
- Nilai: 60

Review oleh:  Yan Widjaya, seorang wartawan film senior, pengulas, penulis, dan novelis.

Twitter @yan_widjaya