HOME SINEAS REVIEW



     
Duo Sutradara Ayah-Anak Rayakan Keberhasilan dari Delaware, USA

(Jakarta, 27/11/15) Sekali lagi perolehan manis diraih duo sutradara Indonesia, Damien Dematra dan putrinya, Natasha Dematra. Festival Depth Of Field International Film Festival (DOFF) di Delaware, USA, menghujani mereka dengan delapan penghargaan sekaligus.

Lewat film From Seoul To Jakarta (FSTJ), Damien meraih penghargaan bergengsi Outstanding Excellence dalam kategori Sutradara Terbaik dan Skenario Terbaik (bersama Ilchi Lee). Penghargaan Excellence diterimanya untuk kategori Sinematografi Terbaik dan Original Music Terbaik. Selain Damien Dematra, penghargaan Excellence juga diberikan pada Roman Dman (kategori Aktor Terbaik) dan Natasha Dematra (kategori Aktris Terbaik).

Sebelumnya, FSTJ telah meraih banyak penghargaan internasional, seperti Film Terbaik, Sutradara Terbaik, Aktor Pemeran Utama Terbaik, Aktris Pemeran Utama Terbaik, Aktris Pembantu Utama Terbaik, Cerita Terbaik, Sinematografi Terbaik dari Madrid International Film Festival, St. Tropez International Film Festival, Honolulu Film Awards, IndieFest, Accolade Global Competition, Mexico International Film Festival, dan lainnya.

FSTJ mengambil kisah persaingan antara dua kelompok dalam kompetisi K-Pop yang berujung liar dan mengundang maut. Film ini dibintangi oleh Roman Dman, Natasha Dematra, Ressa Herlambang, Erna Santoso, Adreano Philips, Ageng Kiwi, Novita Sari, Lia Emilia, Camelia Gomez, Vion Vinata, Cindy Nirmala, Yan Widjaya, dll.

Masih dari Festival Depth Of Field International Film Festival, sineas dan aktris Natasha Dematra juga meraih penghargaan Merit untuk kategori Sutradara Terbaik untuk film Tears Of Ghost dan penghargaan Exceptional Merit untuk Sinematografi Terbaik. Sebelumnya, Tears of Ghost telah banyak meraih penghargaan internasional seperti: Film Terbaik, Sutradara Terbaik, Aktris pemeran Utama Terbaik, Aktris Pembantu Utama Terbaik, Aktor Pembantu Utama Terbaik, Sinematografi Terbaik, Editing Terbaik dari International Independent Film Awards, Los Angeles Cinefest, Miami Independent Film Festival, Global Independent Film Awards, dll.
Tears of Ghost adalah film yang dibuat Natasha saat berusia 15 tahun dan rampung di usia 17 tahun. Film ini bercerita tentang seorang calon arsitek muda yang sedang mengerjakan tugas akhir kuliah dengan menyelesaikan pembangunan sebuah rumah yang setengah jadi. Ternyata, rumah itu menyimpan banyak rahasia gelap. Film ini dibintangi oleh Natasha Dematra, Pagitha Ross, Roman Dman, Ageng Kiwi, Abah Ukam, Rona Aronna, dll.

Damien Dematra dan Natasha Dematra mengatakan sangat senang atas banyaknya penghargaan yang baru mereka raih di DOFF ini. Mereka berharap dengan berjayanya film Indonesia di kancah internasional dapat menginspirasi generasi muda untuk terus membuat film.

“Kemenangan ini bukan hanya kemenangan seluruh kru dan pemain yang terlibat di film kami, namun juga merupakan kemenangan untuk Indonesia, yang sekali lagi namanya kembali diharumkan di kancah internasional,” ujar Damien Dematra.

Berita lain:
Sineas-Sineas WHA dan IFFPIE Transfer Ilmu di Kemenpora
Film Arab “Ailia" Juarai Festival Perdamaian IFFPIE 2015 di Jakarta tepat di Hari Perdamaian Sedunia
Album Perdamaian One Love Diluncurkan di Hari Perdamaian Sedunia oleh Para Selebritis Dunia
Bintang Film Star Trek Sambangi Festival Film Perdamaian di Jakarta
Dennis Rodman Raih Humanitarian Special Award di WHA
Peraih Nobel Perdamaian Adolfo Pérez Esquivel Raih Humanitarian Man of The Year 2015 di WHA Jakarta
Sederet Bintang Hollywood Robin Shou, Andy Garcia, Leonardo DiCaprio, Alice Krige, David Foster Raih Penghargaan di Festival Film di Jakarta
Andy García Raih Penghargaan Khusus di IFFPIE 2015
Presiden AS Jimmy Carter Man of Inspiration IFFPIE 2015 di Jakarta
Phil Collins, David Foster, dan Sederet Selebritis Dunia Raih Penghargan di IFCOM Jakarta
Natasha Dematra Lewat Dream Obama Raih Penghargaan Gold Award Artis Terbaik di Los Angeles
Sineas-Sineas Mancanegara Dilantik Jadi Duta Ekonomi Kreatif Indonesia dalam Festival Film di Jakarta